Penulis : Josse

MALAKA, faktahukumntt.com – 17 Februari 2023 

“Saya tidak mungkin akan tinggal diam, tenang dan duduk manis di belakang meja jikalau rakyat sedang susah, sedang menderita atau mengalami bencana. Pasti saya datang dan lihat langsung, seperti yang sudah saya lakukan selama ini,” demikian kata Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, SH, MH saat berkunjung ke Wekmurak, Kecamatan Rinhat, Jumat, 17 Februari 2023.

Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, SH, MH didampingi instansi tekhnis terkait, langsung terjun ke lokasi setelah mendengar laporan adanya tanah longsor akibat curah hujan yang cukup tinggi beberapa waktu belakangan ini di wilayah DAS Benenai.

“Setelah mendengar laporan dari warga melalui Camat dan Kepala Desa, saya perintahkan instansi tekhnis untuk sama-sama terjun ke lokasi dan melihat keadaan rakyat yang sedang cemas dan memderita,” kata Bupati SN.

Sesampai di lokasi, Bupati Simon langsung berdiri di pinggir sungai yang merupakan Daerah Aliran Sungai Benenai itu.

Bupati mendapat penjelasan dari warga, bahwa curah hujan yang tinggi mengakibatkan longsor hingga mendekati rumah warga.

Bahkan banyak pohon yang bertumbangan akibat longsor.