Penulis : Josse

MALAKA, faktahukumntt.com – 4 Februari 2022 

Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, S.H., M.H. terus memacu dan meminta kepada Dinas Pertanian Kabupaten Malaka untuk selalu fokus, dan senantiasa berkolaborasi dengan elemen terkait di bidang pertanian dalam mendukung dan mewujudkan  program Swasembada Pangan.

Permintaan itu disampaikan Bupati Malaka saat memimpin rapat internal percepatan program Swasembada Pangan di Kabupaten Malaka bersama Dinas Pertanian Malaka dan Tim Percepatan Pembangunan Kabupaten Malaka yang berlangsung di Aula Kantor Bupati Malaka,  Jumat 4 Maret 2022.

Dalam arahannya, Bupati Simon menegaskan agar data yang sudah dibuat dan selama ini disiapkan Dinas Pertanian menjadi acuan untuk dilakukan intervensi.

“Kita inginkan agar data yang sudah disiapkan Dinas Pertanian menjadi pijakan untuk dilakukan intervensi baik itu untuk jenis tanaman seperti padi, jagung maupun kacang hijau. Tanpa data yang akurat dan detail, kita tidak mungkin mendapatkan hasil yang maksimal,” tandasnya.