MALAKA, faktahukumntt.com – 17 Maret 2023
Edukasi hukum dilaksanakan Pengadilan Negeri (PN) Kelas IB Atambua dalam memberi pengetahuan dan pemahaman kepada masyarakat. Hakim Masuk Desa sebagai wujud program dan inovasi PN Atambua dalam layanan hukum kepada masyarakat.
Ketua Pengadilan Negeri Kelas IB Atambua, Decky Arianto Safe Nitbani, S.H.,M.H kepada wartawan usai sosialisasi dan edukasi program kegiatan Hakim Masuk Desa di Kantor Kepala Desa Kamanasa Kecamatan Malaka Tengah, Jumat (17/3/23) mengatakan program Hakim Masuk Desa dilaksanakan sebagai bentuk layanan pendidikan hukum kepada masyarakat.
Dikatakan, Hakim Masuk Desa sebagai inovasi PN Atambua dalam layanan hukum kepada masyarakat. “Memberi edukasi dari sisi layanan, apa yang menjadi isi layanan dan kemudahan-kemudahan yang diperoleh dari layanan,” kata Decky.
PN Atambua memilih Desa Kamanasa sebagai lokasi kegiatan sesuai permintaan. Dari kegiatan ini, masyarakat bisa mendapatkan pengetahuan hukum secara proporsional dan utuh dan layanan apa saja yang diberikan kepada para pencari keadilan.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.