MALAKA,FAKTAHUKUMNTT.Com – Didampingi masyarakat dan petuah adat, Laurensius Taek, SH, Pemuda asal laenmanen mendaftarkan diri sebagai bacawabup di partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Selasa (20/04/2024)
Ia adalah representasi anak muda Malaka yang sudah saatnya tampil didepan sebagai pemimpin untuk melihat Malaka ini kedepan.
Demikian Komitmen Sius sapaan karibnya dalam jumpa pers terbuka di kantor DPC PDI Perjuangan kabupaten Malaka, senin (30/04/2024).
Laurensius berkomitmen bahwa ” Orang muda tentu siap maju dan bertarung. Saya milih mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati Malaka di PDIP karena terinspirasi dengan ideologi marhaenis,”
PDI Perjuangan punya ideologi perjuangan yang jelas, dan karna ideologi tersebut membuat saya jatuh hati untuk memilih mendaftarkan diri sebagai cawabup dalam kontestasi pilkada Malaka 2024.
Pemuda berlatar hukum ini kemudian menegaskan bahwa anak muda adalah garda terdepan dalam setiap proses pembangunan, oleh karna itu, sudah tiba waktunya, kita tampil.
Pantauan FAKTAHUKUMNTT.Com – Meski daftar paling akhir di hari terakhir pendaftaran, Laurensius antusias mengikuti segala tahapan yang ditetapkan PDI Perjuangan dalam proses penjaringan dan pendaftaran ini.
“Saya daftar paling terkahir juga sekaligus orang terakhir, tapi Saya yakin, untuk SK PDI Perjuangan saya akan menjadi orang pertama, ungkap Sius disambut tepuk tangan dari para pendukung yang hadir mendampingi.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.