KOTA KUPANG, FaktahukumNTT.com – 13 Oktober 2023
Bupati Malaka, Simon Nahak turut serta dalam rapat koordinasi perdana bersama Penjabat Gubernur Ayodhia G. L. Kalake, yang melibatkan seluruh Bupati dan Walikota se-Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Pertemuan ini di Kantor Gubernur NTT Jumat, 13 Oktober 2023 dengan sejumlah agenda yang mendesak. Khususnya terkait sejumlah isu penting yang berkaitan dengan persiapan Pemilihan Umum dan Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024, serta beberapa permasalahan krusial yang tengah dihadapi oleh daerah-daerah di NTT.
Agenda rapat mencakup sejumlah isu strategis, di antaranya adalah stunting, kemiskinan ekstrim, inflasi di daerah, standar pelayanan minimal, dan pajak daerah.
Pj Gubernur Ayodhia G L Kalake memulai rapat dengan menyampaikan pentingnya kerjasama antara pemerintah daerah dalam menghadapi tantangan-tantangan ini.
Pemilihan Umum dan Pemilihan Kepala Daerah yang akan berlangsung pada tahun 2024 menjadi salah satu fokus utama rapat.
Bupati Simon Nahak dan sesama pemimpin daerah di NTT akan bekerja sama untuk memastikan kelancaran pelaksanaan pemilihan, serta menjamin partisipasi masyarakat yang lebih besar dalam proses demokrasi.
Masalah stunting, yang merupakan masalah serius di NTT, juga menjadi perhatian utama dalam rapat ini.
Bupati Simon Nahak siap merumuskan strategi dan program-program konkrit guna mengatasi masalah gizi buruk ini yang mempengaruhi tumbuh kembang anak-anak di wilayah Malaka. Kemiskinan ekstrim, inflasi di daerah, standar pelayanan minimal, dan pajak daerah adalah isu-isu lain yang mendapatkan perhatian serius dalam pertemuan ini.
Bupati Simon Nahak bersama Para kepala daerah berkomitmen untuk merumuskan kebijakan yang efektif guna mengatasi kemiskinan dan inflasi yang meresahkan masyarakat, serta untuk meningkatkan standar pelayanan minimal dan efisiensi pajak daerah.
Rapat perdana ini menandai komitmen para pemimpin daerah di NTT untuk bekerja sama dan menghadapi berbagai tantangan yang dihadapi provinsi ini.
Kolaborasi antar Bupati, Walikota, dan Pj Gubernur diharapkan akan memunculkan solusi-solusi konkret yang dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan memajukan daerah-daerah di NTT.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.